Jadi sesuatu memiliki sejarahnya sendiri-sendiri. Apapun itu, termasuk juga makanan. Yang akan dibahas adalah sejarah dari makanan pecel.
Pecel |
Dari kata pecel, yang memiliki arti tumbuk. Makanan ini memiliki banyak variasi. Tak hanya pecel sayur saja, ada pula pecel lele, pecel madiun, pecel belut, pecel tahu, pecel tumpang, dan lain sebagainya.
Ternyata pecel tak hanya ada di Indonesia. Negara lain pun juga ada. Semisal Malaysia, Thailand, Filipina, dan Suriname. Namun rasa yang disajikan berbeda-beda. Sebab jenis dari kacangnya yang berbeda pula.
Pecel berasal dari Ponorogo, Jawa Timur, sebab bumbu sambal kacang yang dipakai dalam campuran pecel sama dengan yang digunakan sebagai bumbu sate Ponorogo. Makanan ini juga sama dengan gado-gado yang membedakan cuma campuran bahan dan tekstur bumbunya.